Demam terjadi saat "thermostat" internal di dalam tubuh meningkatkan suhu tubuh di atas normal. Thermostat ini berada di dalam bagian tubuh yang disebut hypothalamus. Suhu tubuh manusia dapat sedikit berubah bahkan pada keadaan normal seperti lebih rendah pada pagi hari dan sedikit lebih tinggi pada malam hari. Pada saat anak beraktifitas, bermai...n, berlari atau menangis suhu tubuh dapat berfluktuasi.
Pada saat infeksi, hypothalamus me"reset" suhu tubuh untuk melawan kuman. Mengapa demikian? saat ini para ahli berpendapat bahwa dengan meningkatkan suhu tubuh maka tubuh menyediakan tempat yg tidak nyaman bagi kuman.
Apa yang dapat menyebabkan demam?
satu hal yg penting diingat adalah demam adalah gejala dari masalah yg mendasari dan bukan suatu penyakit. penyebab tersering adalah:
- Infeksi : demam membantu tubuh untuk melawan infeksi
- Overdressing : biasanya terjadi pada bayi karena mereka belum dapat mengatur suhu tubuhnya sebaik anak yg lebih besar
- Imunisasi : kadang2 dpt terjadi low-grade fever
Kapan demam merupakan petanda sesuatu yang berbahaya?
Saat ini para dokter menilai demam bukan hanya dengan suhu yang terukur namun juga dengan keadaan umum anak. Anak dengan suhu tubuh 38,9 C seringkali tidak memerlukan obat kecuali bila mereka tidak nyaman. Pengecualiannya adalah bayi dibawah 3 bulan bila mengalami demam diatas 38 C anda harus segera membawanya ke dokter.
Demam kemungkinan bukan sesuatu yang berbahaya, apabila:
- anak masih dapat bermain
- dapat makan dan minum dengan baik
- masih sadar dan dapat tersenyum
- warna kulitnya normal
- terlihat baik saat suhu tubuhnya turun
Sumber: ROOM FOR CHILDREN
No comments:
Post a Comment